Handphone Terbaru Nokia 700
Description Handphone Terbaru Nokia 700Akan segera datang di pasar mobilephone keluaran dari Nokia yaitu Nokia 700. Anda tak akan percaya betapa tipis ponsel layar sentuh yang super ramping ini. Nokia 700 tidak hanya pas dan nyaman digenggam, namun juga terselip mulus ke saku atau dompet Anda. Dari depan ke belakang desainnya sangat bergaya – logam berpoles di satu sisi dan kaca mengkilap di sisi yang lain. Dapatkan juga kualitas gambar yang memikat pada layar AMOLED ClearBlack, sekalipun sedang di luar ruangan. Di sinilah semuanya terjadi. Tampilan baru yang segar dengan enam layar depan menghadirkan segala hal penting bagi Anda, termasuk teman, posting Facebook, musik, dan sebagainya. Dan Anda yang memutuskan bagaimana tampilannya. Ubah wallpaper dan tambahkan pintasan ke aplikasi favorit Anda. Anda juga dapat menambahkan berbagai widget baru email dan radio - aplikasi mini yang Anda kontrol langsung dari layar depan.
secara detail, mari kita liat apa saja yang menjadi keunggulan dari nokia ini. Diantaranya, NFC menawarkan cara mudah untuk berbagi dan tersambung secara nirkabel. Anda tinggal menyentuh ponsel berkemampuan NFC lain untuk saling berbagi foto atau video istimewa dengan teman. Anda juga dapat menggunakan NFC untuk menyambungkan ponsel dan bermain game multipemain seperti Angry Birds Magic. Atau sambungkan secara langsung ke aksesori apa pun yang mendukung NFC, seperti speaker Nokia Play 360°. Hanya satu sentuhan dan langsung saling tersambung. Untuk tetap terhubung seharusnya semudah ini. Segala yang Anda butuhkan sudah siap begitu keluar dari kotak – semua mudah diakses. Dengan widget email baru berarti Anda dapat menjelajahi kotak masuk langsung di layar depan – sentuh sebuah email untuk membaca lalu membalasnya. Dan dengan widget jaringan sosial, Anda dapat menyusuri berbagai feed serta tetap up-to-date tanpa perlu membuka aplikasi.
Dan satu lagi bagi pencinta mobile phone adalah Banyak aplikasi terbaik telah dimuat di Nokia 700, seperti aplikasi untuk Facebook dan Twitter, serta aplikasi untuk bisnis, peta, dan sebagainya. Tapi ini baru permulaan. Di Kios Nokia terdapat aplikasi untuk apa saja, mulai dari perjalanan hingga olahpesan hingga permainan terbaru – yang tiap hari terus bertambah. Aplikasi yang membuat hidup lebih baik, lebih mudah ataupun lebih asyik. Dengan Peta Nokia Anda selalu tahu persis yang terjadi di sekeliling Anda. Temukan dengan cepat hal-hal terbaik di kota Anda – kafe, toko, hotel, dan sebagainya. Jutaan tempat seluruh dunia diulas dan dinilai dengan tip ahli dari Trip Advisor dan Lonely Planet. Dan yang terbaik, Nokia 700 disertai navigasi berjalan kaki dan berkendara gratis seumur hidup, termasuk panduan suara belokan demi belokan. hal kecil dapat membuat perubahan besar. Nokia 700 adalah smartphone Nokia yang paling ramah-lingkungan – terbuat dari bahan yang berkualitas tinggi hingga penggunaan energi yang efisien. Beberapa fitur bekerja sama untuk mengurangi konsumsi daya, seperti layar OLED hemat energi dan Nokia Fast Charger AC-15 yang cepat dan ramah-lingkungan, disertakan bersama Nokia 700 Anda.
Handphone Terbaru Nokia 700 |
Jaringan: 2G GSM 850 / 900 / 1800 / 1900; 3G HSDPA 850 / 900 / 1700 / 1900 / 2100;
Dimensi: 110 x 50.7 x 9.7 mm, 50 cc; Bobot: 96 gram;
Layar: 3.2 inchi, AMOLED capacitive touchscreen, 16M colors, 360 x 640 pixels, Nokia ClearBlack display, Gorilla Glass display, Multi-touch input method, Accelerometer sensor for auto-rotate, Proximity for auto turn-off;
Kamera: 5 MP, 2592х1944 pixels, fixed focus, LED flash, Geo-tagging, Video 720p@30fps;
Memori: 2 GB storage, slot microSD up to 32GB;
Konektivitas: Wi-Fi 802.11 b/g, Bluetooth v3.0 with A2DP, EDR, v2.0 microUSB; 3G HSDPA, 14.4 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps;
CPU: 1 GHz processor;
Sistem Operasi: Symbian Belle OS;
Messaging: SMS (threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM;
Browser: WAP 2.0/xHTML, HTML, RSS feeds;
GPS: A-GPS support;
Radio: Stereo FM radio with RDS;
Java: MIDP 2.1;
Fitur Lain: NFC support, Digital compass, MP4/H.263/H.264 player, MP3/WAV/еAAC+/WMA player, Photo editor, Organizer, Voice command/dial, Flash Lite 4.0, Predictive text input, jack audio 3.5 mm;
Baterai: Li-Ion 1080 mAh (BP-5Z).
Handphone Terbaru Nokia 700
tag : mobilephone | handphone | blackberry | nokia | samsung | sony ericsson | apple | spesifikasi hanphone